Dalam rangka pemenuhan agenda pengembangan produk Infokes. Tim Bussiness Development Infokes Indonesia mengirimkan perwakilannya ke Kota Bekasi pada Hari Sabtu, (11/03/2023). Bertemu dengan Asosiasi Klinik Indonesia (ASKLIN) Kota Bekasi, perwakilan Infokes Muhammad Azhar turut memberikan sosialisasi mengenai eClinic.
Pihak dari ASKLIN menyambut kedatangan Infokes dan menaruh ketertarikan akan aplikasi eClinic.
Aplikasi eClinic merupakan Sistem Informasi Manajemen Klinik berbasis web dan seluler. Digunakan untuk memonitoring dan membantu aktivitas pelayanan serta manajemen klinik sebagai Unit Kesehatan Masyarakat. Mulai dari pendaftaran, pelayanan poli, pemberian resep, dan transaksi pembayaran.
eClinic menjadi sebuah persembahan dari Infokes, hadir sebagai media yang dapat membantu Unit Kesehatan Masyarakat dalam memudahkan pelayanan kesehatan, Setelah melewati beberapa perubahan, kini akhirnya eClinic sudah sampai pada generasi baru (New Generation) dengan banyak fitur-fitur terbaru dan update yang dapat lebih memudahkan penggunaan usernya.
Sebagai tambahan, eClinic sudah sesuai standar Kementrian Kesehatan RI (Permenkes N0.24/2022 tentang Rekam Medis Elektronik).
Selanjutnya, Pada sosialisasi tersebut lebih dari 54 klinik yang tergabung dalam ASKLIN Kota Bekasi antusias mengikuti kegiatan sosialisasi. Sosialisasi mengenai eClinic menjelaskan bagaimana dan seperti apa cara kerja eClinic lalu apa manfaatnya bagi masyarakat.
Pada akhir kegiatan, Muhammad Azhar perwakilan dari infokes berkesan bahwa kegiatan tersebut membuka jalan bagi klinik-klinik yang ada di Indonesia khususnya di Bekasi untuk segera bertransisi ke pelayanan kesehatan yang berbasis digital. Menurutnya banyak kemudahan yang akan didapat ketika unit kesehatan masyarakat aware akan hal tersebut.
“Respon dari peserta sosialisasi sangat antusias, khususnya ketika pemaparan mengenai fitur eClinic. Langkah selanjutnya yaitu kembali memberikan awareness mengenai aplikasi potensial ini kepada mereka. Harapnya pihak klinik dapat segera mengimplementasikan aplikasi eClinic ini,” pungkas Azhar.